Pojok #UNYuUNY Banget

Cara Download Skripsi dan Jurnal di E-Prints UNY

Ketika mendapatkan tugas penulisan makalah maupun saat penulisan tugas akhir tentunya kita memerlukan referensi untuk tulisan ilmiah yang akan kita buat. Arsip-arsip ini biasanya terdapat di internet atau pun di arsip perpustakaan digital. Arsip di internet ini salah satunya adalah e-prints. E-prints biasanya dimiliki oleh universitas. Bagaimana nih caranya download skripsi di E-prints UNY? Kamu bisa menuju ke laman E-Prints UNY (http://eprints.uny.ac.id/).

Cara Mendownload Skripsi

Setelah menuju ke website E-Prints UNY, maka akan tertampil halaman awal. Pilih menu ‘browse’ di sebelah kiri. Muncul empat pilihan yakni browse by years, browse by subjects, browse by divisions dan browse by authors. Kamu bisa memilih mencari berdasarkan tahun, subjek, prodi maupun penulis. Setelah memilih kategori dan menemukan skripsi yang kamu cari, kamu bisa mendownloadnya dengan klik judul kemudian klik ‘download’.

Baca Juga  [Mungkin] Ini Alasan Orangtuamu Belum Mau Kenal dengan Orangtua Calon Pasanganmu

Cara Mendaftar Akun E-Prints

Selain mendownload skripsi, biasanya ada hasil penelitian lain yang dapat didownload dan ada yang perlu melalui tahap registrasi atau pendaftaran E-Prints UNY terlebih dahulu di halaman awal E-Prints UNY pilih ‘create account’ nantinya akan diarahkan ke google form. Pastikan Anda login menggunakan email UNY terlebih dahulu seperti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Menuju laman register.
(Gambar Halaman Register)
  1. Klik Google Form, isikan data.
(Gambar Tampilan Google Form)
(Gambar Tanggapan telah terkirim)
  1. Aktivasi Password melalui link yang dikirim ke email UNY
(Pemberitahuan Penggantian Password)
(Gambar Email Verifikasi)

Setelah melewati langkah-langkah di atas, kamu bisa login ke laman ‘login’ yang ada di E-Prints UNY. Selamat!

Lusiana Indriani

Mahasiswi Sastra Indonesia 2016 | Menyenangi semua hal yang menyenangkan

Related Articles

Back to top button
X