Artikelreview

Jam Tangan : Petunjuk Waktu Sekaligus Perhiasan Tangan

Jam tangan atau arloji secara umum diartikan sebagai petunjuk waktu yang dipakai dibagian pergelangan tangan. Dilihat secara histori, jam tangan pertama kali diperkenalkan sekitar abad ke 16. Saat ini jam tangan tertua adalah milik ratu dari kerajaan Inggris, Ratu Elizabeth 1.

Dahulu sekitar abad ke 16 hingga awal abad 20 ,jam tangan konon hanya digunakan oleh wanita. Namun, sekarang para pria banyak juga yang memakai jam tangan.

Tak dipungkiri, kini jam tangan menjadi salah satu elemen penting dalam penunjang penampilan.Ia tak hanya menjadi petunjuk waktu tetapi juga sebagai sarana untuk mengekspresikan diri.

Jam tangan secara tidak langsung bisa menjadi cermin karakter pemakainya. Jika wanita mengenakan perhiasan sebagai salah satu penunjang keanggunannya, maka pria mengenakan jam tangan sebagai aksesoris sekaligus ‘perhiasan’ mereka.

Membicarakan jam tangan ,maka tidak akan terlepas dari negara yang banyak menelurkan label-label jam tangan ternama di dunia .Bahkan ,negara tersebut sering dijadikan kiblat dalam produksi jam. Sebut saja negara Swiss  yang terkenal dengan jam tangan merk Rolex. Jam tangan yang sudah ada sekitar tahun 1905 ini identik dengan ketepatan dan juga presisinya.

Arloji atau jam tangan memang telah menjelma menjadi sebuah trend fashion tersendiri. Baik dalam berbagai kalangan mulai pelajar, mahasiswa, hingga tingkat masyarakat kelas eksekutif sekalipun.

Karena  memang selain unik, jam tangan  jenis tertentu mampu memberikan daya tarik tersendiri bagi para pemakainya. Hingga ramai-ramai masyarakat banyak yang berbondong-bondong rela merogoh kantongnya dan mengeluarkan kocek yang tidak main-main demi mendapatan jam tangan dengan kualitas terbaik. Seolah arloji memiliki daya pemikat sehingga kebanyakan orang mau mendapatkannya demi kepuasan khususnya dalam kepemilikan  dunia fashion dan aksesoris.

Baca Juga  Beberapa Cara Yang Bisa Kalian Lakukan Untuk Meninggikan Badan Secara Alami

Berbicara mengenai jam tangan sebagai fashion yang namanya fashion tidak akan pernah ada habisnya .Fashion ibarat putaran roda yang alurnya selalu kembali lagi dan lagi. Misalnya mengani jam tangan yang kedap air atau water resistant (WR). Jam tangan model seperti ini cocok untuk penggunaan sehari-hari dimana jam tangan tersebut tahan terhadap percikan air  bahkan untuk jenis tertentu mampu digunakan dalam kegiatan scuba diving dan penyelamanan ke dalam laut lebih dari 300 m.

Dalam pembelian jam tangan baru ada juga yang menyukai jam tangan bertipe purna jual (secondhand). Karena selain lebih murah bisa juga karena tertarik dari sisi historisnya. Di kalangan kolektor pun terdapat beraneka ragam segmen jam tangan. Mulai dari yang antik dan vintage hingga yang tiruan. Biasanya disebut dengan KW 1 ,1st grade copy ,AAA,replika,hingga Swiss Movement dan Swiss Grade

Selain sebagai penunjang penampilan ,jam tangan ternyata juga memiliki manfaat yang positif bagi pemakainya. Jam tangan mampu menjadi semacam ‘reminder’ petunjuk aktifitas kita sehingga secara tidak sadar orang akan lebih belajar menghargai waktu.

Baca Juga  Mempelajari Bahasa Jepang yang Unik dan Seru

Lalu apalagi hal positif jika kita memakai jam tangan ? Yuk simak ulasan berikut ini

  1. Tertanam filosofi bahwa waktu itu MAHAL harganya

Waktu akan terus berjalan .Ia tidak ditunggu dan menunggu . Siapa yang tidak bisa ‘mengelolanya’ dengan bijak maka ia kehilangan .

Ya waktu itu harganya mahal .Dengan terbiasa memakai arloji maka akan membantu memupuk ‘atttude ‘ kamu dalam memanfaatkan waktu dengan baik . Dengan menghargai waktu kita akan bisa terpacu meraih tujuan yang ingin dicapai .

  1. Aktifitas menjadi teratur

Ketika melakukan berbagai kegiatan A,B dan C maka harus bisa mengatur waktu agar tidak melebihi time schedulling yang telah kamu tentukan .Dengan memakai jam tangan ,kamu akan terbantu mengatur prioritas dan batas waktu yang harus dihabiskan .

  1. Semakin jeli dalam manajemen waktu

Baik secara sadar atau tidak ,orang yang telah terbiasa mengenakan arloji akan bisa lebih belajar menghargai waktu dan memilih kegiatan mana yang bermanfaat dan lebih utama .

  1. Menjadi partner dan pengingat serta time kipers

Arloji menjadi kawan sekaligus alarm yang tak lelah mengingatkan pemiliknya untuk bangun pagi bahkan juga ibadah pagi seperti solat subuh.

Sekian ulasan mengenai manfaat dan sejarah jam tangan.Untuk kamu yang sedang bingung mencari jam tangan jangan lupa untuk berbelanja lewat Blibli.com karena di sana jual jam tangan digital yang keren dan murah

admin

UNY COMMUNITY - Komunitas Mahasiswa dan Alumni UNY - kirim artikel menarik kalian ke redaksi@unycommunity.com, syarat dan ketentuan baca  Disini 

Related Articles

Back to top button
X