Mahasiswa BangetPojok #UNYu

Dear Maba : Ini Dia 5 Serba-Serbi Sukses Menjadi Mahasiswa Baru !

Bangku perkuliahan adalah salah satu babak baru dalam perjuangan menyelesaikan pendidikan. Meski secara dasar tidak terlaku berbeda dalam esensi “mencari kawruh”, namun bagi kamu yang baru saja lulus sekolah menengah atas bisa juga mengalami kebingungan bagaimana cara  menghadapi “dunia baru” yang sebentar lagi akan kamu masuki ini. Belum lagi segala istilah awal yang terasa asing dan rumit seperti mengisi KRS hingga SKS sampai apa saja yang harus kamu ketahui tentang lingkungan kampus tempatmu menuntut ilmu nantinya. Sudahkah kamu siap menghadapinya ?!

Berikut ini kami rangkumkan edisi special untukmu para mahasiswa baru mengenai beberapa hal yang dapat dijadikan petunjuk kecil untuk memulai awal dunia perkuliahan. Siapkan notesmu segera !

  1. Catat dan Perhatikan Langkah Selanjutnya Setelah Kamu RESMI Diterima !

Setelah menjalani serangkaian tahapan seleksi dan kamu dinyatakan lulus pada program studi yang kamu pilih, jangan lupa untuk segera menyelesaikan sekaligus mengumpulkan data pendamping  sebagai proses lanjutan termasuk didalamnya menyelesaikan segala pembayaran. Langkah awal ini ibarat kata kamu sedang “mendaftar ulang” sebagai prosesmu meresmikan diri bergabung menjadi civitas akademika.

Pastikan kamu sudah dengan cermat menyelesaikan semua persyaratan yang dibutuhkan beserta tahapannya termasuk bergabung dalam kelompok studimu. Meski terlihat sepele, tahap awal ini seringkali menjadi agak ‘tricky’ karena euphoria dan rasa ketidaktahuan awalmu sering bercampur aduk. Maka pastikan, nama kamu beserta tahapan selanjutnya segera diselesaikan. Biasanya, akan muncul notifikasi awal berupa jika tidak mengumpulkan atau memenuhi syarat lanjutan maka akan dianggap mengundurkan diri. Berikut ini list beberapa tahapan umum setelah seseorang resmi bergabung di suatu kampus :

  • Daftar ulang
  • Membayar UKT awal
  • Mengikuti orientasi mahasiswa dan agenda lainnya sesuai ketentuan universitas, fakultas, dan jurusan.
  1. Segera Isi Kartu Rencana Studi Sesuai Dengan Ketentuan Fakultas !
Baca Juga  BINGUNG CARI BUKU MURAH? BERIKUT REKOMENDASI TEMPAT BELI BUKU MURAH MERIAH DI JOGJA!

Setelah semua proses pembayaran dan persyaratan awal selesai dilakukan biasanya kamu akan dihadapkan pada tugas selanjutnya yaitu mengisi kartu rencana studi berdasarkan program studi dan fakultas yang kamu pilih. Sebelumnya, kamu juga akan diminta untuk mempersiapkan diri pada kegiatan orientasi mahasiswa, mengambil jas almamater serta pembuatan kartu tanda mahasiswa (KTM). Tenang saja, biasanya fakultas akan mewadahi panitia dan bantuan helpdesk kepada para mahasiswa baru. Jangan ragu bertanya jika ada yang kurang jelas ya !

  1. Siapkan Diri Untuk Memulai Kehidupan Baru Terutama Untukmu Maba Perantau

Banyak dari mahasiswa yang merupakan orang dari luar domisili tempat kampus berada. Jika kamu termasuk salah satunya, maka segeralah persiapakan diri dan persiapkan segala kebutuhanmu selama ditanah rantau. Mulai dari memilih tempat tinggal, menyiapkan kendaraan, termasuk didalamnya rencana bergabung dalam beragam aktivitas kemahasiswaan sesuai bakat minatmu. Jika daerahmu memiliki organisasi daerah, kamu juga dapat bergabung bersama mereka tentunya dengan tetap mengutamakan adab dan sopan santun dalam pergaulan. Jangan ragu juga bertanya kepada mereka para pendahulu yang sudah terlebih dahulu menjalani dunia perkuliahan. Khusus untukmu mahasiswa baru UNY, jangan lupa simak serta  baca banyak artikel menarik seputar dunia mahasiswa di UNY Community ya !

CONTOH LIST KEBUTUHAN MAHASISWA RANTAU

1.     Tempat tinggal  (kost ,asrama ,pondok dsbnya)

2.     Kebutuhan kuliah (makan, transport,harian, bayar kuliah)

3.     Kendaraan atau transportasi harian

4.     Peta lingkungan kampus

5.     Bergabung dengan unit mahasiswa jurusan, fakultas dan unit kegiatan mahasiswa

6.     Kesehatan diri

7.     Kebutuhan lain-lain

 

  1. Yang Dasar Kadang Terlupakan : Siapkah Kamu Jadi Lebih Mandiri ?

Dunia perkuliahan akan terasa “sedikit berbeda” dalam hal ini adalah soal tanggung jawab didalamnya. Ketika kamu berkuliah, tidak hanya kamu sedang menuntut ilmu sebanyak-banyaknya untuk masa depan namun juga soal bagaimana kamu belajar mempertanggungjawabkan apa yang sudah kamu mulai. Terdengar agak menakutkan, namun dunia perkuliahan adalah dunia baru berupa banyaknya perkenalan , kesempatan serta aneka kegiatan berbeda dari jenjang sebelumnya. Pastikan kamu sudah mencoba mempersiapkan hal non teknis ini termasuk didalamnya meminta doa restu orang tua sebelum memulai babak baru ini serta menyiapkan prinsip diri agar tidak mudah terbawa arus kurang baik. Tak apa-apa, inilah adalah perjalanan baru yang menyenangkan. Akan ada jutaan pengalaman yang akan membantumu bertumbuh lebih baik dan mandiri kedepannya !

  1. Eksplor Diri dalam semua hal baik tuk’ bekalmu setelah lulus dari perkuliahan !

Setelah segala jenis persiapan teknis , mental, hingga semua petunjuk penerimaan mahasiswa baru sudah kamu lalui alangkah baiknya kamu bisa segera membuat rencana dasar bagaimana caramu mengembangkan diri selama perkuliahan. Hal ini menjadi penting karena setidaknya dapat menjadi pondasi dasar untuk memulai dunia kerja nantinya. Tidak perlu terlalu terburu-buru, pelan-pela catat apa saja hal yang kamu sukai dan cobalah cek apakah ada unit kegiatan mahasiswa untuk menjadi wadahnya.

Pada akhirnya, pepatah lama selalu menjadi pengingat bersama bahwa dunia perkuliahan adalah jalan panjang yang harus ditempuh dalam aneka dinamika perjalanan.Inilah kesempatan emasmu untuk memulai petualangan baru dalam memaknai arti pendidikan itu sendiri termasuk didalamnya ap aitu arti kehidupan. Selamat berjuang ya !

Tentrem Restu Werdhani

Alam Terkembang Djadi Guru 🌻 Bisa diikuti potret kegiatannya di @pramudhiyawardhani

Related Articles

Back to top button
X