PMB UNYPojok #UNYu

Catat !! Ini Dia 5 Besar Prodi Favorit PMB UNY 2020 Cluster Soshum

Tidak terasa tahun akademik 2020 akan segera berlalu. Roda penerimaan mahasiswa baru akan kembali bergulir. Untuk kamu yang menggengam mimpimu masuk UNY, tidak ada salahnya mencari informasi mengenai apa saja prodi favorit yang banyak digandrungi ‘camaru‘ alias calon mahasiswa baru.

Pada kluster social–humaniora (Soshum) bahkan beberapa prodinya selalu menjadi langganan prodi yang paling banyak dipilih seperti di FIP ada PGSD. Atau di Fakultas bermakara merah muda, Manajemen adalah langganan sekaligus primadona.

Dengan memiliki “peta panduan” prodi favorit, kamu dapat memetakan minat dan kemampuanmu untuk menyongsong  jalur seleksi masuk perguruan tinggi !

Siapkan catatanmu, ini dia 5 besar jajaran prodi favorit PMB UNY 2020 kluster Soshum  !

  1. Primadona dari Fakultas Makara Merah ; Ilmu Komunikasi

Program studi Ilmu Komunikasi adalah program studi yang berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial (FIS). Dengan jumlah animo mencapai 10.618 orang, tidak heran prodi ini menjadi salah satu yang kursinya diperebutkan.

Meski tergolong prodi baru di fakultas makara merah, jangan ditanya kualitasnya tentu saja dapat diacungi jempol .Ilmu Komunikasi atau acap diakronimkan dengan nama Ilkom ini menerima 132 mahasiswa saja dari 10 ribu lebih calon pendaftar pada PMB UNY 2020. Keketatan yang mencapai 1 :81 membuat prodi ini memiliki keketatan yang paling tinggi di tahun penerimaan kali ini .

  1. Khas dengan seragam PDL Ungunya, Psikologi di urutan kedua !

Urutan kedua ditempati oleh Prodi Psikologi. Berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Pendidikan, Prodi Psikologi menjadi salah satu langganan peminat terbanyak setelah PGSD di Fakultas yang terkenal dengan Mushola Al Qalamnya ini. Hampir 9.300 lebih calon mahasiswa baru yang memperebutkan kursi masuk prodi ini.  Dengan nilai keketatan 1 : 76 tertinggi kedua setelah Ilkom. Tahun ini, 123 putra-putri terbaik berhasil masuk psikologi dan siap mendapat gelar S.Psi !

  1. Kumpulan Ekonom Muda, Manajemen di nomor ketiga !

Baik di Kampus UNY atau Kampus tetangga di sebelah lembah, Manajemen dari Fakultas Ekonomi selalu laris hampir sepanjang tahun. Tidak heran prospek kerjanya yang banyak tentunya mendorong banyak orang memilih prodi ini. Tahun 2020, sebanyak hampir 15.475 orang mendaftar di Manajemen FE UNY. Namun, melalui hasil penyaringan hanya diterima 291 mahasiswa. Keketatan di prodi ini sendiri mencapai 1 :54, sebuah angka yang cukup tinggi.

  1. Fakultas Ekonomi Layak berbangga; urutan selanjutnya Prodi Akuntansi

Lagi dari Fakultas Ekonomi, Akuntansi menempati rangking selanjutnya. Dengan total 159 siswa dari 8.066 Pendaftar di PMB UNY 2020 membuat angka keketatan prodi ini juga terbilang sengit yaitu mencapai 1:51 .

  1. Mahasiswinya terkenal cantik-cantik; TOP FIVE ada Administrasi Publik

Masuk diurutan terakhir cluster soshum, Administrasi Publik atau dulu dikenal dengan nama Administrasi Negara menduduki peringkat kelima. Hampir 5.940 orang yang mendaftar prodi ini. Kuota yang tersedia di PMB UNY 2020 sebanyak 129 orang sehingga nilai keketatan prodi ini juga tidak kalah sengit dibanding rekan prodi satu fakultasnya Ilkom yaitu mencapai 1 :47.

Baca Juga  Sepenggal Jumpa dengan Pemilik Segudang Ilmu, Pak Tou

Nah itu dia informasi mengenai antuasiasme calon mahasiswa baru pada PMB UNY 2020. Meski tergolong sulit dan persaingannya ketat, tidak ada salahnya apabila kamu berniat dan berminat masuk jurusan-jurusan TOP FIVE tersebut atau prodi lain di UNY.

Antusiasme adalah bahan bakar, selamat belajar menyongsong PMB UNY 2021 !

Stay Safe !

Tentrem Restu Werdhani

Alam Terkembang Djadi Guru 🌻 Bisa diikuti potret kegiatannya di @pramudhiyawardhani

Related Articles

Back to top button
X