Kabar KampusPojok #UNYu

Setelah Dua Tahun Pandemi, Ini Pertama Kali UNY Lakukan Wisuda Luring

Sebagai wujud apresiasi usulan mahasiswa calon wisuda, orang tua, wali, dan mitra kerjasama. Akhirnya Universitas Negeri Yogyakarta, untuk pertama kalinya kembali melaksanakan wisuda luring pada Sabtu, 25 Juli 2022.

Diketahui upacara wisuda kali ini masih dilaksanakan dengan metode hybrid, yakni luring di Auditorium Universitas Negeri Yogyakarta dan daring melalui aplikasi Zoom di rumah masing-masing. Meskipun begitu, upacara wisuda ini merupakan langkah baik Universitas Negeri Yogyakarta dalam menyikapi pandemi Covid-19 yang saat ini sudah semakin mereda. Hal tersebut diungkapkan oleh Rektor Universitas Negeri Yogyakarta, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. dalam sambutan acara wisuda pada 25 Juli 2022.

foto : ig unyofficial

Pada periode wisuda kali ini, 939 wisudawan dan wisudawati jenjang Doktor, Magister, Sarjana, Sarjana Terapan, dan Diploma resmi terdaftar dalam upacara wisuda pada periode IV tahun ajaran 2021/2022.

Dari seluruh daftar wisudawan dan wisudawati tersebut, upacara wisuda luring dilaksanakan oleh 342 wisudawan dan wisudawati, sedangkan upacara wisuda daring dilaksanakan oleh 597 wisudawan dan wisudawati. Meskipun begitu, upacara wisuda periode IV tahun ajaran 2021/2022, telah berlangsung khidmat dan lancar.

Baca Juga  Penting! Ini Perbedaan Resume dan CV

Permohonan maaf yang sebesar-besarnya disampaikan oleh Bapak Rektor Universitas Negeri Yogyakarta, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. kepada seluruh wisudawan dan wisudawati beserta seluruh orang tua wali, mitra kerja karena belum bisa memenuhi keinginan untuk melaksanakan wisuda 100% luring.

Insyaallah pada periode yang akan datang yakni Sabtu 21 Agustus 2022 dengan iringan doa tulus, moga-moga situasi pandemi semakin mereda. Kami akan melaksanakan wisuda secara luring  di Gor UNY  karena jumlah yang harus kami akomodir”  Ucap Bapak Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes dalam upacara wisuda (25/ 06/22).

Upacara wisuda pada hari Sabtu, 25 Juni 2022 dimulai pada pukul 08.00 WIB, berlangsung bersamaan baik yang luring maupun daring. Setelah rektor, ketua, dan anggota senat memasuki tempat prosesi wisuda, seluruh peserta upacara wisuda menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne UNY.

Upacara wisuda resmi dibuka oleh Rektor Universitas Negeri Yogyakarta yang dilanjutkan penyampaian amanat, kemudian masuk pada prosesi pemindahan perwakilan kucir wisudawan dari sebelah kiri ke sebelah kanan yang selanjutnya diikuti oleh seluruh wisudawan dan wisudawati.

Baca Juga  Mahasiswi UNY Berhasil Olah Urine Kelinci Jadi Pupuk Cair Organik

Penyerahan ijazah wisudawan dan wisudawati oleh wakil rektor dilaksanakan pukul 09.00 WIB dengan durasi 45 menit. Prosesi dilanjutkan dengan pembacaan Prasetya Alumni Universitas Negeri Yogyakarta yang dipimpin oleh perwakilan dari wisudawati yang hadir di upacara wisuda luring di Auditorium UNY. Pada pembacaan Prasetya Alumni UNY ini, seluruh wisudawan dan wisudawati wajib mengikuti dengan seksama.

Setelah pembacaan Prasetya Alumni UNY, dilanjutkan dengan prosesi penerimaan atau peresmian wisudawan dan wisudawati sebagai alumni UNY dengan diikuti oleh sambutan Ketua DPP IKA UNY.

Sambutan wakil wisudawan dilaksanakan pukul 09.30 WIB yang kemudian dilanjutkan oleh sambutan Rektor dan doa bersama.

Sebagai penutup, seluruh peserta upacara wisuda periode IV tahun ajaran 2021/2022, bersama-sama menyanyikan lagu nasional Satu Nusa Satu Bangsa. Kemudian upacara wisuda resmi ditutup oleh Bapak Rektor UNY.

Setelah seluruh prosesi tingkat kampus pusat tersebut selesai. Dilaksanakan pemberian ucapan selamat oleh dekan dan jajarannya di masing-masing tingkat fakultas/pascasarjana yang dilakukan melalui aplikasi Zoom.

Related Articles

Back to top button
X