intip JurusanPojok #UNYu

Menyapa Program Studi DIV Teknik Sipil FT UNY

Program Studi DIV Teknik Sipil merupakah salah satu program studi yang termasuk dalam jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan Fakultas Teknik UNY. Jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan sendiri terdiri dari program studi S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan, kemudian S1 Teknik Sipil dan D IV Teknik Sipil yang merupakan program studi baru yang dibukan pada tahun ajaran 2019/2020 lalu. Meskipun tergolong prodi baru, namun mendapatkan perhatian calon mahasiswa yang sangat besar. Terbukti dengan animo mahasiswa dalam Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) UNY tahun 2019, prodi DIV Teknik Sipil diminati lebih dari 1.300 mahasiswa dari berbagai daerah, sedangkan kuota prodi baru ini hanya menyediakan 40 kursi untuk mahasiswa baru.

source: pmb.uny.ac.id

Bagi kalian yang berminat masuk DIV Teknik Sipil hanya dapat dilakukan dengan mengikuti Seleksi Mandiri (SM) baik Jalur SM-Prestasi maupun SM-Ujian Tulis. Prodi ini merupakan pengganti program D3 Teknik Sipil yang sudah ada sejak lama yang diberhentikan sampai tahun 2018 saja. Hal itu sebagai tindak lanjut keputusan Universitas bahwa D3 atau Vokasi hanya dapat dibuka di Politeknik, sehingga prodi D3 Teknik Sipil dialihkan menjadi DIV Teknik Sipil.

Baca Juga  Ingin Aktif Berkontribusi Melestarikan Tradisi ? Bergabunglah Menjadi ‘Warga Baru’ KAMASETRA UNY

Mahasiswa DIV Teknik Sipil memiliki tuntunan yang lebih berat. Sesuai dengan namanya yaitu DIV yang setara dengan Sarjana Terapan yang mengutamakan keterampilan praktek daripada teori. Seperti contoh mahasiswa S1 Teknik Sipil di semester awal yang hanya mendapatkan kuliah praktek pada mata kuliah Fisika Bangunan, sedangkan untuk DIV Teknik Sipil harus menempuh praktek Fisika Bangunan, Kerja Batu, Kayu dan Bahan Uji Bangunan.

pic : instagram @d4civil.uny

Perkuliahan mahasiswa DIV Teknik Sipil dilakukan di dua tempat yang berbeda yaitu Kampus UNY Pusat dan Kampus UNY Wates. Biasanya kegiatan perkuliahan teori dilakukan di Kampus UNY Wates secara terpadu sedangkan untuk perkuliahan praktek atau lapangan diselenggaran di Kampus UNY Pusat, karena belum tersedianya alat praktek di Kampus UNY Wates. Biasanya kuliah teori berlangsung selama dua hari di Kampus UNY Wates seperti teori sipil dan Mata Kuliah Umum, selebihnya mahasiswa melakukan kuliah praktek di Kampus UNY Pusat. Untuk masalah kerja praktek, mahasiswa DIV Teknik Sipil memiliki jam terbang yang lebih banyak daripada mahasiswa S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan. Seperti dalam Mata Kuliah Fisika Bangunan dimana mahasiswa DIV Teknik Sipil mendapatkan kuliah teori dan juga praktek sedangkan mahasiswa S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan hanya mendapatkan kuliah teori secara penuh. Selain itu materi perkuliahan di prodi DIV Teknik Sipil juga lebih banyak dan kompleks. ”Mahasiswa DIV Teknik Sipil bisa dikatakan lebih ngebut dari S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan karena memang tuntutannya seperti itu. Misalkan di S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan membutuhkan 2 semester untuk menempuh suatu mata kuliah, kita hanya menempuhnya dalam 1 semester saja.” Tutur Annisa, salah satu mahasiswa DIV Teknik Sipil FT UNY.

Baca Juga  Tips Mengerjakan Tugas Kelompok Ala Mahasiswa #UNYu

Jadi dapat dikatakan bahwa prodi DIV Teknik Sipil merupakan gabungan dari prodi S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanan dengan S1 Teknik Sipil. Bagaimana sekarang sudah lebih tahu bukan dengan prodi DIV Teknik Sipil ?

Dika Andri Pradana

Mahasiswa S1 Pendidikan Bahasa Jerman

Related Articles

Back to top button
X