Pojok #UNYuTips

Kuliah di Luar Negeri? Intip Nih 5 Negara Dengan Biaya Kuliah Murah Banget Bahkan Gratis

Hari gini, yang namanya biaya kuliah itu udah pasti mahal ya. Apalagi kalau kampus yang kita incar adalah kampus bergengsi dan terkenal. Selain itu, untuk bisa masuk ke universitas kondang itu, kamu pun harus bisa menyingkirkan banyak saingan.

Nah, buat kalian yang lagi serius mencari kemudahan untuk kuliah, Takaitu punya berita bahagia. Apa lagi kalau bukan daftar negara yang yang menyediakan kelas-kelas gratis alias FREE bagi mahasiswa di kampus-kampus tertentu. Nggak percaya? Nih buktinya.

  1. Brazil

Brazil memiliki Universitas Federal, yakni Perguruan Tinggu Umum, seperti Universitas Negeri Campinas atau Universitas Federal Rio de Jeneiro. Di sini, kamu hanya akan dikenakan biaya pendaftaran yang sangat terjangkau. Oya, ini berlaku untuk warga asing ataupun lokal. Kualitas pendidikan di kedua kampus ini juga bisa dibilang sangat baik.

  1. Denmark
Baca Juga  Berikut Deretan Cara Tingkatkan Kualitas Diri Selain Mengikuti Organisasi, Apa Saja?

Sebagai salah satu negara dengan indeks kebahagiaan tertinggi, rasanya nggak berlebihan kalau Denmark memberikan kuliah gratis pada para pendatang. Kamu bisa memilih kuliah di Universitas Copenhagen, Aarhus, atau Universitas Teknik Denmark, dengan memanfaatkan program pertukaran pelajar ataupun program sosial dari pemerintah.

  1. Slovenia

Negara kecil di Eropa Timur ini memiliki sistem pendidikan yang cukup maju. Pemerintah setempat menyediakan fasilitas pendidikan gratis untuk para pendatang. Mereka hanya mengenakan biaya pendaftaran yang cukup murah. Ada sekitar 150 jurusan yang bisa dipilih, yang semuanya menggunakan bahasa Inggris. Selain itu, kamu juga bisa tinggal di asrama dengan biaya yang sangat terjangkau. Salah satu kampusnya adalah Universitas Ljubljana.

  1. Jerman
Baca Juga  Perhatikan Hal Ini Sebelum Memilih Tempat Magang Bagi Mahasiswa

Jerman juga memberikan fasilitas kuliah gratis pada mahasiswa asing. Hampir semua universitas memiliki program kuliah gratis ini. Kamu hanya perlu menanggung biaya hidup sekitar $950 per bulan. Meski tampak mahal, tapi biaya segitu sangat sepadan dengan semua fasilitas publik dan standard hidup yang tinggi, Guys.

  1. Swedia

Meski sejak tahun 2010 pemerintah Swedia telah menetapkan program ini hanya berlaku untuk mahasiswa Eropa, kamu nggak perlu khawatir, Guys. Soalnya, kamu masih tetap bisa mendapatkan tawaran beasiswa yang ada di beberapa kampus. Selain itu, kalau kamu mengambil pendidikan S2, kamu bakalan langsung menerima gaji dari pemerintah Swedia lho! Pilihan universitasnya antara lain Universitas Stockholm, Universitas Lund dan Uppsala.

Gimana, jadi mau kuliah di mana nih?

awan

Pegawai kantoran dengan skill menulis pas-pasan. Pernah kuliah di jurusan teknik Mesin.

Related Articles

Back to top button
X